Manfaat Belimbing Wuluh Untuk Kecantikan Kulit Wajah

Manfaat Belimbing Wuluh Untuk Kecantikan Kulit Wajah

Siapa yang tidak mau tampil cantik di dunia ini, terutama bagi wanita. Kulit yang bersih dan cerah tentu akan membuat diri Anda semakin terpesona diharapan orang lain. Apakah Anda juga salah satu yang menginginkan hal seperti ini? Berbagai cara pun ditempuh untuk mendapatkan wajah yang putih, tak jarang harga yang mahal pun harus mereka bayar untuk membuat penampilan semakin cantik.

Ada satu cara yang sangat ampuh dan tentu sangat mudah bisa Anda coba lho, iya tidak lain adalah menggunakan belimbing wuluh. Bila dikonsumsi, belimbing wuluh mampu memberikan antioksidan yang menjaga kulit dari radikal bebas dan membuatnya awet muda. Ini karena belimbing wuluh mengandung vitamin C dan vitamin A yang baik bagi kulit. Simak selengkapnya dibawah ini.

Siapkan:

  • 10 buah belimbing wuluh
  • air hangat
Cara Membuat dan Aplikasi:

  1. Cuci bersih belimbing wuluh.
  2. Haluskan hingga lumat.
  3. Tambahkan sedikit air hangat bila terlalu kental.
  4. Bersihkan wajah dengan sabun pembersih wajah.
  5. Oleskan pada wajah.
  6. Diamkan selama kurang lebih 10 menit.
  7. Gosok kulit wajah agar sel-sel kulit mati hilang dan wajah jadi lebih cerah dalam semalam.
Waktu yang tepat untuk menggunakan masker ini adalah sebelum tidur. Kandungan flavonoid dalam masker belimbing wuluh akan membantu kulit mendapatkan kembali kondisi terbaiknya sehingga bisa tampil lebih cerah dan cantik berseri esok hari.
close
==[ Klik disini 2X ] [ Close ]==