Apakah anda sudah pernah mencicipi masakan pepes ikan peda? Sebagian dari anda tentunya sudah pernah mencicipi masakan pepes ikan peda. Akan tetapi, sebagian dari anda pastinya tidak tahu bagaimana cara membuat pepes ikan peda. Nah, jika anda tidak tahu bagaimana cara membuat pepes ika peda, berikut dibawah ini saya akan menjelaskan cara membuat masakan pepes ikan peda, simaklah dengan baik.
Bahan yang dibutuhkan:
- 1 ekor ikan peda yang sedang (bisa juga diganti dengan ikan emas)
- 2 lembar daun salam
- 1 batang daun bawang yang sudah dipotong-potong
- 10 buah cabai rawit utuh
- 3 cm lengkuas yang sudah diiriskan tipis-tipis
- Daun pisang
- 300 ml air
- 2 sendok makan ragi
- Instan
- 5 siung bawang putih
- 10 butir bawang merah
- 2 cm jahe
- 3 butir kemiri
- 3 cm kunyit
- 1 sendok teh garam
- 2 buah cabai merah
- 1 batang serai, ambil bagian putihnya saja
- Pertama-tama campurkan ikan peda dengan bumbu halus.
- Lalu taburkan ragi instan dan diamkan selama 25 menit.
- Kemudian tambahkan bahan lain lalu gulung dalam daun pisang.
- Selanjutnya dipanggang hingga matang.
- Setelah itu hidangan siap disajikan selagi hangat.